Pages

Senin, 09 April 2018

Logo Beserta Artinya



Logo adalah suatu gambar atau sketsa yang mewakili suatu perusahaan, daerah, organisasi, produk, negara ataupun sebuah lembaga. Logo juga harus memiliki filosofi atau arti yang mengkomunikasikan dan memberikan makna yang dalam terhadap jati diri dari perusahaan ataupun lembaga tersebut. Logo dibutuhkan sebagai pengganti nama yang sebenarnya karena singkat dan mudah diingat.


Logo yang ingin dibahas oleh penulis kali ini adalah logo dari perusahaan Hewlett Packard atau yang biasa disebut HP. Perusahaan ini sendiri adalah sebuah perusahaan teknologi informasi multi nasional yang berbasis di Palo Alto, California, Amerika Serikat.

Jika dilihat logo HP sendiri memiliki tampilan yang terlihat sederhana, ini menandakan kepercayaan serta kekuatan dari perusahaan ini. Logo tersusun atas bentuk persegi panjang dengan empat sisi yang melengkung yang terdapat lingkaran seperti cincin dengan tulisan HP ditengahnya, font dari tulisan HP ini juga lurus berada ditengah, ini menandakan perbedaan yang membuat HP menjadi terkesan elegan.

Warna yang digunakan pada logo HP juga sangat sederhana yaitu hanya biru dan putih, akan tetapi ini memberikan kesan tampilan yang canggih terhadap logo itu sendiri. Warna yang kontras juga membuat logo terlihat menawan dan menginspirasi, ini menunjukkan bahwa perusahaan serius dalam menekuni dunia bisnis.

Font yang digunakan pada logo HP dibuat dengan menggunakan sentuhan bold dan italic serta gambaran yang dibuat terlihat vertikal, ini bertujuan agar orang-orang yang melihat logo ini akan terfokus serta memberikan apresiasi terhadap logo tersebut.

Berikut adalah perubahan logo HP dari tahun ke tahun  : 


Sumber :

0 komentar:

Posting Komentar